Saat kamu ingin membuat atau menjahitkan seragam SMK, kamu harus mempertimbangkan bahannya. Karena bahan seragam sekolah tidak boleh asal kamu pilih asal murah saja tanpa memperhatikan kualitasnya.
Setiap tahun anak pastinya akan mengalami pertumbuhan dan perubahan bentuk bentuk tubuh. Sehingga orang tua, ketika melihat anak sudah terlihat terlalu kekecilan menggunakan seragam sekolahnya. Maka orang tua harus membuatkan seragam sekolah baru untuk anak. Karena itu, agar seragam SMK anak bisa memiliki kualitas terbaik dan nyaman untuk digunakan. Kamu sebagai orang tua harus membaca tips memilih bahan seragam SMK terbaik di bawah ini.
Tips Memilih Bahan Seragam SMK Terbaik
Ada sangat banyak bahan kain seragam sekolah anak SMK di pasaran, karena itu sebelum kamu membelinya. Kamu harus mengetahui beberapa bahan seragam SMK terbaik dan berkualitas di bawah ini!
1. Bahan Katun Linen
Jenis bahan kain ini masuk dalam jenis kain katun dengan ciri khas memiliki serat yang tersusun dengan rapi. Tetapi walaupun namanya katun, tetapi kain iti tidak terbuat dari serat kapas.
Kaun katun linen ini memiliki keunggulan serat yang lebih kuat dibandingkan kain katun biasa. Selain itu, kain katun linen juga lebih digin dan mudah menyerap keringat.
2. Bahan Drill
Jenis bahan seragam SMK selanjutnya adalah kain Drill. Kain Drill ini sering digunakan untuk membuat seragam bawahan anak perumpuan SMK atau digunakan sebagai bahan rok.
Jadi jika kamu mencari bahan rok smk terbaik kamu bisa pertimbangkan menggunakan jenis kain drill. Kain drill sendiri memiliki banyak jenis seperti cadilac, venoza, ventaro, japan drill, american drill dan taipan drill.
3. Bahan Oxford
Bahan kain OXford juga merupakan bahan seragam SMK terbaik yang wajib dipertimbangkan untuk dipilih. Karena bahan ini memiliki serat yang kuat, sehingga tidak mudah robek. Bahan Oxford untuk siswa SMK paling sering digunakan untuk seragam pramuka.