Perbedaan SDD dengan HDD, Lebih Bagus Pilih Mana?

SSD dan HDD merupakan dua model penyimpanan data paling banyak digunakan saat ini. Hard disk sebagai versi pendahulu, masih menjadi andalan karena berkapasitas besar. Namun, seiring perkembangan teknologi, hadir SSD menawarkan berbagai keunggulan. Tidak heran, banyak pengguna laptop yang mencari perbedaan SSD dengan HDD.

ย Pada dasarnya, SSD merupakan versi pengembangan dari HDD. Terutama dari segi teknologi konstruksinya. HDD menggunakan putaran piringan cakram untuk memproses data, sementara SSD sudah mengandalkan chip non-volatile yang disebut flash NAND. Namun, benarkah SSD lebih baik digunakan? Simak perbedaannya berikut ini.

Perbedaan SSD dengan HDD dari Berbagai Aspek

Dua jenis penyimpanan data ini memiliki perbedaan dari berbagai aspek. Silahkan Anda membandingkannya untuk menyesuaikan dengan kebutuhan.

  1. Perbedaan Kapasitas SSD dan HDD

Produk SSD ternyata berkapasitas lebih kecil jika dibandingkan HDD. Anda dapat memilih diantara kapasitas 128 GB sampai 1 TB.ย  Masing-masing dapat disesuaikan dengan kebutuhan penyimpanan. Sementara HDD atau hard disk menyediakan kapasitas lebih besar. Standar minimal penyimpanan data sekitar 500 GB. Anda perlu lebih banyak lagi? HDD menawarkan kapasitas maksimal hingga 2,1 TB.

  1. Perbedaan Kecepatan Proses Data

SSD unggul dalam baca dan tulis data. Pemrosesan dengan metode chip memory membuatnya mampu 100 kali lebih cepat dibandingkan HDD. Kelebihan ini membuat Anda tidak perlu menunggu lama proses booting, bahkan dapat membuka program secara bersamaan tanpa lagging. Sedangkan HDD masih menggunakan piringan berputar. Kecepatan baca dan tulis data disesuaikan dengan spesifikasi hard disk yang Anda gunakan.

  1. Perbedaan Konsumsi Daya Listrik

Perbedaan SSD dengan HDD pada aspek konsumsi energi ternyata cukup signifikan. SSD terkenal paling hemat daya. Komponen elektronik yang dipakai membuatnya tidak menggunakan operasi mekanik atau tanpa daya listrik. Sehingga saat laptop mengolah data, tidak akan ada suara berisik. Berbeda dengan HDD, penyimpanan data ini menerapkan sistem mekanik. Piringan hard disk terus berputar untuk memproses data. Akibatnya, pengaruh terhadap daya tahan baterai juga lebih besar dan mudah overheat.

  1. Perbedaan Ketahanan Komponen

Ketahanan komponen SSD didukung penggunaan chip atau flash memory. Tanpa komponen bergerak tersebut, SSD menjadi lebih tahan suhu ekstrem, dan aman saat laptop jatuh atau terkena benturan. Hal ini tidak Anda dapatkan jika menggunakan HDD. Penyimpanan data ini menggunakan piringan cakram. Apabila komputer atau laptop terguncang, maka data yang tersebar pada piringan juga berpotensi rusak.

  1. Perbedaan Harga SSD dan HDD

Anda tentu sudah bisa menebak bahwa harga SSD lebih mahal. Perbedaan SSD dengan HDD dari berbagai aspek cukup menjadi alasan. Saat ini, SSD berkapasitas 256 GB dibanderol dengan kisaran harga Rp 600 ribu. Apabila membeli HDD, Anda bisa mendapatkan kapasitas 1 TB dengan harga yang sama.

Tips Memilih SSD untuk Peforma Terbaik

SSD memiliki banyak keunggulan dibandingkan HDD. Namun, saat hendak membelinya Anda juga perlu memperhatikan beberapa hal agar fungsinya maksimal.

  1. Jenis Konektor

Cek terlebih dahulu kesesuaian antara konektor SSD dengan perangkat komputer Anda. Diantara jenis yang bisa dipilih, yakni SATA (konektor standar), mSATA (untuk laptop dan tablet), dan Eksternal portable SSD (via USB).

  1. Kapasitas data

Anda memerlukan penyimpanan untuk data apa saja? SSD memiliki beragam pilihan kapasitas. Apabila hanya untuk mempercepat booting, maka cukup dengan 128-256 GB. Kapasitas 512 GB untuk menyimpa game, sedangkan bagi kebutuhan profesional, seperti content creatorย  biasanya membutuhkan kapasitas 1 TB.

  1. Kecepatan memproses data

Setiap produk SSD memiliki kecepatan berbeda. Semakin besar angka kecepatan yang tertulis, maka tinggi pula tingkat pemrosesan datanya.

SSD ternyata lebih banyak keunggulannya dibandingkan dengan HDD. Apalagi bagi Anda yang membutuhkan hoasting layanan digital dengan resource tinggi. Masih penasaran perbedaan SSD dengan HDD? Anda dapat memperdalam pengetahuan tentang hardware maupun software secara lengkap dengan membaca artikel teknologi di patriciamollie.com.

Perbedaan SDD dengan HDD, Lebih Bagus Pilih Mana?
Scroll to top