Dijamin Berhasil, Yuk Cari Tahu 3 Cara Mengatasi Anak Ngompol Waktu Tidur

Menjadi orang tua memang merupakan sebuah tugas yang tidak mudah dan penuh tantangan. Salah satu kebiasaan anak yang sering membuat bunda jengkel adalah ngompol saat tidur. Agar hal tersebut tidak terjadi, yuk terapkan Cara Mengatasi Anak Ngompol Waktu Tidur berikut.

Tips Agar Anak Tidak Mengompol Saat Tidur

  1. Atur Asupan Minum Dengan Baik

Cara paling ampuh yang bisa membuat anak tidak mengompol saat tidur adalah dengan mengatur asupan minumnya sebelum pergi ke kamar. Hindari kebiasaan untuk menyuruh anak minum susu sambil tidur dengan menggunakan botol.

  1. Ajarkan Anak Untuk Rutin Ke Toilet

Anda perlu membiasakan anak agar pergi ke toilet sebelum tidur. Langkah ini penting agar anak sudah tidak memiliki keinginan untuk pipis saat berada di atas Kasur. Demi mendukung cara ini, anda perlu menyediakan toilet yang mudah dijangkau oleh si kecil.

  1. Puji Anak Saat Tidak Mengompol

Memberikan pujian pada anak yang tidak mengompol merupakan langkah yang perlu anda lakukan. Nantinya mereka akan secara otomatis membiasakan diri agar tidak mengompol karena merasa dihargai oleh orang tuanya.

Memang cara yang telah disebutkan sebelumnya sedikit sulit untuk dibiasakan. Namun anda perlu tahu bahwa cara tersebut penting untuk diajarkan sejak dini agar kebiasaan ngompol tidak terbawa hingga dewasa. Kunci utamanya adalah orang tua harus mengajarkan anak kedisiplinan.

 

Dijamin Berhasil, Yuk Cari Tahu 3 Cara Mengatasi Anak Ngompol Waktu Tidur
Scroll to top